Bank Digital Solusi dari Keuangan Inklusif (Kolaborasi Institut Shanti Bhuana dengan Seabank Indonesia)

Seiring perkembangan teknologi yang sangat pesat, dunia perbankan mulai berubah menyesuaikan diri dengan basis digital. Saat ini keuangan digital menjadi bagian dalam kegiatan ekonomi dalam bertransaksi, saving, asuransi, investasi maupun loan service. Perbankan berbasis digital (bank digital) merupakan salah satu implemetasi dari inclusive finance, yang diharapkan memberikan kemudahan dalam akses dengan berbagai layanan dalam produk keuangan. Inclusive Finance dapat mengurangi shadow banking/irresponsible finance, support dalam pasar keuangan, memberikan potensi pasar baru bagi perbankan, meningkatkan efisiensi ekonomi dan menstabilkan sistem keuangan. Dengan adanya bank digital dapat memberikan manfaat bagi masyarakat seperti accessible kapan pun serta dimana pun selama 24 jam selama terhubung dengan jaringan internet (smartphone-able). Praktis dalam bertransaksi dan otorisasinya lebih cepat. Biaya transaksi, administrasi, maupun saldo minimum yang dibebankan umumnya lebih terjangkau.

Institut Shanti Bhuana (ISB) dengan tim pelaksana Prodi Manajemen dan Galeri Investasi berkolaborasi dengan SeaBank Indonesia mengadakan Webinar dengan tema Financial Literacy & Social Media Branding yang diikuti oleh seluruh mahasiswa ISB Bengkayang, mahasiswa di luar instansi serta siswa/siswi dari SMAN 1 Bengkayang dan SMKN 1 Bengkayang. Dengan narasumber dari SeaBank yaitu Istiarto Sigit selaku Public Relation Seabank Indonesia dan Hafiz Akhbar selaku Head of Social Media dan Influencer Marketing SeaBank Indonesia. Dalam webinar yang berlangsung tersebut, Istiarto Sigit membagikan pengetahuannya tentang literasi keuangan, memberikan wawasan mendalam tentang pentingnya pemahaman keuangan dalam kehidupan sehari-hari. Dia membahas strategi mengelola uang dengan bijak, investasi yang cerdas, dan bagaimana merencanakan masa depan finansial secara efektif. Sedangkan Hafiz Akbar berbicara mengenai pentingnya branding di media sosial. Dia membahas strategi pemasaran influencer, cara membangun merek yang kuat di platform media sosial, dan bagaimana memanfaatkan tren terkini untuk meningkatkan visibilitas merek.

Dengan pengalaman dalam memimpin webinar banyak peserta dengan lugas memberikan pertanyaan-pertanyaan yang begitu menarik terkait webinar pada saat sesi tanya jawab berlangsung. Beberapa peserta yang tercepat memberikan pertanyaan mendapatkan hadiah berupa voucher belanja di Shopee. Selain sesi tanya jawab, webinar ini juga melakukan kuis interaktif diakhir acara tentang materi yang sudah dijelaskan. Peserta yang memenangkan kuis akan mendapatkan hadiah voucher belanja di Shopee.

Webinar dengan tema “Seabank Bijak Financial Literacy & Social Branding” sangat membantu peserta webinar. Istiarto Sigit dan Hafiz Akhbar sebagai narasumber lebih mengutamakan diskusi serta memberikan gambaran tentang strategi mengelola uang dengan bijak dan membangun merk yang kuat di platform media sosial. Dari hasil diskusi peserta webinar mengusulkan untuk mengadakan webinar lanjutan karena banyak pengetahuan baru yang didapatkan dari webinar tersebut.

Penulis : Aristo Yonitus Helmi & Dominggus

             (Mahasiswa Prodi Manajemen Institut Shanti Bhuana)